| | By Rie on Jun 22, 2016 02:12 pm PASBERITA.com - Tiga agar menjadi pribadi yang senantiasa mendapat petunjuk tentang kebenaran. Kebenaran harus senantiasa dijunjung tinggi. Kebenaran dan keadilan harus ditegakkan. Jangan biarkan kedholiman merajalela, karena akan meluluh lantakan negeri tercinta ini. Di antara sifat Pribadi Pembela Kebenaran : 1). Istiqomah atau teguh pendiriannya, dari pribadi yang istiqomah inilah muncul sifat: Syaja'ah /Pemberani, Thuma'ninah/Tenang, dan Tafa-ul/ Optimis.(QS.41:30-42) 2). Ikhlas dalam beribadah dan berdakwah 3). Tawakal/ menyerahkan semua urusannya kepada Sang Maha Perkasa. Sarana utk mendptkan petunjuk kebenaran adalah dengan Berdo'a. Agar semua do'a kita diijabah, ada dua syarat yang harus dipenuhi, yaitu: * Laksanakan semua di perintahkan Allah dan menjauhi semua laranganNya.* Yakinlah bahwa do'a kita akn di kabulkan (QS.2:186). Semoga kita menjadi pribadi harapan Allah, sehingga kita berhak mendapat kemuliaan, kesuksesan serta kebahagiaan dunia akhirat. Aamiin Wallahu 'alamu bisshowab
Read in browser » By Rie on Jun 22, 2016 07:32 am PASBERITA.com - Bada dzuhur, masih di dalam masjid Al Barokah Relife Greenville, seorang gadis cilik asik membaca sebuah buku bergambar. Azkah, gadis cantik berjilbab hitam, kelas dua SD itu membaca buku di tangan mungil nya dengan suara yang lumayan keras. Sebuah kisah tentang hewan sebagai tokoh cerita. Azkah tidak sendirian, ada lebih dari 80 anak di masjid, peserta Pesantren Ramadan yang berlangsung 18-19 Juni 2016 yang di selenggarakan DKM Masjid Al Barokah Relife Greenville bekerja sama dengan Komunitas Muslimah Perindu Syurga sedang menikmati bacaan di tangan mereka masing-masing. Siang itu panitia pesantren ramadan mengundang si Moly, Mobile Library. Adalah Dewi Sulistiowati sang pemilik sekaligus mencetus ide dari Si Moly. Ibu dua orang anak yang masih aktif bekerja di sebuah perusahaan swasta ini awal nya hanya mencari cara supaya kedua anak nya tidak kesepian saat di tinggal bekerja. Maka ia menyediakan berbagai macam buku untuk koleksi perpustakaan anaknya di rumah. Lalu di ajak nya anak-anak lain di sekitar rumah nya untuk ikut bergabung bersama anak-anak nya membaca koleksi yang di sediakan. Dari sini berlanjut dengan inisiatif untuk melebarkan sayap nya agar buku-buku yang berkualitas yang kian meningkat jumlah nya ini agar bisa di nikmati oleh anak-anak lain di luar komplek rumah. Mulai lah Dewi membawa koleksi buku miliknya itu keluar rumah, setiap acara kajian di masjid. Agar apabila para orangtua menyimak kajian, anak-anak ada kesibukan yang bermanfaat dengan membaca buku yang di bawa nya. Bulan November 2015 lahirlah si Moly, Mobile Library yang berinisiatif mendatangi setiap even yang melibatkan anak dengan mengangkut seluruh koleksi buku yang di miliki Dewi. Dengan biaya operasional yang beliau tanggung berdua dengan suami, moly siap melayani. Koleksi buku Moly tidak main-main. Mencapai ratusan buku, dengan kualitas sangat baik dan jenis yang sangat beragam. Berupa buku komik anak edukatif, komik islami, novel anak, sejarah nabi, sejarah para shahabat nabi juga buku cerita bergambar. Melihat koleksi buku si Moly, tak cukup rasa nya waktu 2-4 jam menjelajah samudra ilmu bagi anak-anak. " Saya ingin berbagi, bermanfaat dan bersedekah lewat buku-buku yang saya miliki. Saya ini seorang pekerja, saya ga mau kalau hidup saya hanya memenuhi kebutuhan hidup saya saja. Saya ingin bermanfaat. Dan inilah kira nya yang bisa saya lakukan. " Demikian tutur Dewi ketika di tanya mengapa beliau mau meminjamkan koleksi buku nya yang berharga dan mahal itu. Saat ini Dewi yang juga seorang penulis dan sudah menerbitkan beberapa karya nya dalam bentuk buku itu, masih ingin terus menambah koleksi buku-buku baru bagi si Moly. Selain dari kantong pribadi, Dewi memanfaatkan program diskon khusus dari penerbit yang selama ini menjadi mitra beliau. " Kita update terus informasi penerbit yang memberi diskon khusus. Lumayan buat memperbanyak jenis buku ." Tutur Dewi yang memiliki nama pena Dewi Liez ini menutup wawancara siang ini. *mak
Read in browser » Recent Articles:
| | | | | |
Posting Komentar